Mengenal Apa itu Fiberglass?

blogger templates
Hallo sahabat FI, mungkin banyak dari anda yang bertanya-tanya? seperti apa bentuk fiberglass? dan Apa itu fiberglass? pada post kali saya akan sedikit menjelaskannya secara detail dan juga lengkap. Fiberglass adalah serat kaca yang telah di kenal orang sejak lama bahkan peralatan-peralatan yang terbuat dari kaca mulai dibuat sejak abad ke 18. Fiberglass dikembangkan melalui proses filament berkelanjutan sehingga mempunyai sifat-sifat yang memenuhi syarat untuk bahan industri, seperti kekuatannya tinggi, elastis dan tahan terhadap temperatur tinggi.

Pada dasar fiberglass sendiri diambil dari bahasa Inggris yang artinya serat kaca, sebuah serta kaca yang di tarik menjadi sebuah serat kaca yang berukuran sangat tipis dan juga mudah sekali putus, nah loh kata orang fiberglass itu kuat? eits belum selesai yaa. Fiberglass ini adalah satu kesatuan yang mana membutuhkan banyak sekali bahan - bahan pelengkap untuk membuat fiberglass ini.Sering kali kita dengar jika fiberglass ini sering di gunakan untuk kebutuhan seperti untuk membuat cinderamata, kerajinan tangan hingga bahan - bahan perlengkapan industri.

Fiberglass ini menggunakan material kimia untuk menggunakannya, sehingga anda harus memahami terlebih dahulu sifat - sifatnya agar selanjutnya tidak salah persepsi. Betul?

Perlu anda ketahui, jika fiberglass ini memiliki sifat yang cukup kuat ketika semua bahan - bahan yang di campurkan telah mengeras. Maka untuk membentuk sebuah fiberglass anda membutuhkan matress yang sesuai untuk membuat bentuk yang di inginkan. Pembuatan fiberglass sendiri di butuhkan pengalaman untuk membentuknya, bila anda yang sangat pemula sekali di sarankan untuk di bimbing dalam membuat dan menggunakan fiberglass ini. Sebab, saat pertama kali saya mencoba untuk membentuk pola menggunakan fiberglass ini saya rasa, mencobanya cukup menyulitkan. Sebab, bahan tersebut berbentuk cairan yang di tuangkan kedalam matres yang harusnya benar - benar bersih dari kotoran agar tidak menempel.

Selain itu, tumpahan fiberglass yang cukup belepotan ini membuat tangan anda lengket sekali dan sulit untuk di bersihkan, untuk mengakalinya anda harus menuangkan thinner pada lap secukupnya kemudian usapkan lap yang sudah di beri thinner tadi pada kulit yang terkena tumpahan cairan fiberglass. Selain lengket, penggunaan fiberglass yang terkena kulit akan membuat anda merasa gatal - gatal yang tidak dapat di hindari serta rasa panas. Semacam di gigit ulet bulu, tetapi lebih panas dan rasa gatal yang luar biasa. Oke deh skip ya,

Kebanyakan orang akan membayangkan bahwa fiberglass ini merupakan peralatan yang terbuat dari kaca (Glass). Dan tentunya mungkin akan beranggapan bahwa peralatan yang tersebut akan mudah pecah. akan tetapi melalui proses penekanan, cairan atau bubuk kaca diubah menjadi bentuk serat. proses tersebut akan membentuk awalnya bahan mudah pecah menjadi bahan yang mempunyai kekuatan tinggi. manakala kaca diubah dari bentuk cair atau bubuk menjadi bentuk serat (fiber), kekuatan nya akan meningkat secara tajam. kekuatan tarik maksimal dari satu serat kaca dengan diameter 9-15 micro-meer mencapai 3.447.000 kN/m2. oleh karena itu fiberglass merupakan salah satu material/ bahan yang mempunyai kekuatan yang sangat tinggi.

Lantas apa saja bahan pembuatan fiberglas ini? silahkan chek pada postingan saya tersebut.

Untuk jaman sekarang fiberglass ini banyak digunakan untuk aksesoris mobil seperti skirt, bemper, body kits, spoiler, body motor modifikasi dan masih banyak lagi yang mungkin anda sering mengenalnya di sekitaran anda.

karena bahan nya yang tidak terlalu berat, anti karat, mudah di bentuk dan tahan lama, di beberapa bengkel kecil sudah menyediakan pembuatan body kits dari bahan fiberglass. Atau anda dapat memesan di beberapa penyedia aksesories motor atau mobil berbahan dasar dari fiberglass.

Cukup sekian untuk pembahasan kali ini, semoga dapat menambah pengetahuan anda. Terima kasih

0 Response to "Mengenal Apa itu Fiberglass?"

Post a Comment