Macam-macam Jenis Thinner

blogger templates
Macam-Macam Jenis Thinner - Hallo sahabat FI, saya akan mencoba membagikan pengetahuan tentang Thinner dan Pengaplikasian Thinner untuk jenis apa saja? 

Thinner/Reducer atau bisa disebut juga sebagai pengencer yang dapat di aplikasikan sesuai kebutuhan, secara sederhana Thinner terbuat dari bahan penambah volume yang juga dapat berfungsi sebagai penguap agar cat cepat kering, berdasarkan jenis2 cat yang digunakan, thinner/ Reducer digolongkan sebagai berikut:



 1.Thinner NC (duco): Thinner NC (Nitro cellulose) terbagi menjadi beberapa bagian yaitu Thinner A,B dan Super. Thinner ini digunakan untuk material yg berjenis NC juga seperti Cat NC dan pernis NC bahkan ada juga foxy/Cat dasar berbahan NC. Untuk lebih jelas memilih mana bahan PU mana bahan NC cukup baca saja pada kaleng kemasan produk itu sendiri. 

Karakter Jenis Thinner ini adalah Normal dalam arti tidak terlalu lama kering

Nama dipasaran: Thinner A, Thinner ND, Thinner Super



2. Thinner PU: Thinner PU (Polyurethane) dibagi menjadi 2 saja Thinner PU dan Thinner PU slow, perbandingan nya adalah daya kilat dan waktu yg dibutuhkan, Thinner PU hanya membutuhkan waktu 6 jam untuk pengeringan, jika PU slow membutuhkan kurang lebih 12jam untuk pengeringan, namun bandingkan saja hasilnya? harga pun berbeda Thinner PU lebih murah dibanding PU slow, setiap merk memiliki kekurangan dan kelebihan dalam kualitas. semakin bagus Thinner maka semakin mahal pula harganya. biasa digunakan untuk berbahan PU juga seperti Basecoat dan Clearcoat dan foxy/cat dasar yg menggunakan bahan PU

Karakteristik Thinner: Slow dan Extra Slow

Nama dipasaran: Thinner HG, Thinner Super HG, Thinner PU slow, Thinner PU Extra Slow.

jika anda pergi ke toko cat anda akan menemukan berbagai merk dan yg telah di sediakan di toko cat itu sendiri. ada pula di sebuah toko menawarkan Thinner ND itu sama saja Seperti NC entah menggunakan campuran apa yg jelas ND lebih bagus dari NC. 

mungkin itu saja yg saya ketahui tentang Thinner. Semoga Bermanfaat!

2 Responses to "Macam-macam Jenis Thinner "